Headlines News :
Home » , » Tiga Calon Juara Liga Champions Versi Del Bosque

Tiga Calon Juara Liga Champions Versi Del Bosque

Written By Unknown on Jumat, 28 Desember 2012 | 10.03

Tiga Calon Juara Liga Champions Versi Del Bosque
Pelatih timnas Spanyol Vicente del Bosque melihat ada tiga kandidat kuat di Liga Champions musim ini. Mereka adalah Bayern Munich, Real Madrid dan Barcelona.

Del Bosque memuji hasil kerja Jupp Heynckes di Bayern. Menurutnya, sang raksasa Jerman memiliki kapasitas yang lebih dari cukup untuk menjadi juara Eropa.

"Bersama dengan Barcelona dan Madrid, Bayern adalah tim terkuat di turnamen ini. Tak perlu diragukan lagi," kata Del Bosque kepada Bild.

"Kami (saya dan Heynckes) saling mengenal satu sama lain. Saya menaruh respek terhadapnya. Dia pernah melakukan pekerjaan hebat sebagai pelatih Real Madrid," imbuhnya.

Heynckes memang hanya semusim menangani Madrid, yakni 1997-1998, tapi dia sanggup mengantarkan mereka meraih mahkota Liga Champions pertama sejak 1966 dan Supercopa de Espana. Namun, kegagalan di La Liga membuat Heynckes kehilangan pekerjaan. Heynckes dilepas dari Santiago Bernabeu setelah Los Merengues finis peringkat empat dengan selisih 11 poin dari kampiun waktu itu, Barcelona.

"Dia memberi Madrid trofi Liga Champions ketujuh pada 1998 setelah para suporter menunggu lebih dari 30 tahun. Sekarang pun dia tetap pelatih yang bagus," pungkas Del Bosque.

Liga Champions musim ini sudah memasuki babak 16 besar. Undian pun telah dilakukan, di mana Bayern dipertemukan dengan Arsenal, Madrid dihadang Manchester United, dan Barcelona ditantang AC Milan.
Sumber : Bola.net
Share this post :

Posting Komentar

Silahkan Anda Komentar yang Positif Dan Banyak.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. INGIN TAU - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger